Pemilihan Ketua RT 005 di Lingkungan Warungkara Ciwandan Digelar Seperti Pemilu


CILEGON, KBN.Com  -
Fathulloh terpilih menjadi Ketua Rukun Tangga (RT) 005 di Lingkungan Warungkara Kelurahan Kepuh Kecamatan Ciwandan dengan perolehan suara terbanyak yaitu 66 dari suara sah 149 orang pemilih. 


Diketahui calon RT 005 lainnya Etik Arbiyati Ningsih memperoleh 24 suara, Hidayat 27 suara, Zaenudin 22 suara, dan Muhlisin 10 suara.


Acara pemilihan RT ini berlangsung dari jam 13.00 sampai 17.15 Wib dan perhitungan suara dimulai jam 20.00 hingga 20.45 Wib


Masyarakat Warungkara sangat antusias datang menyaksikan perhitungan suara dan berharap mendapatkan doorprize menarik seperti ayam kampung hidup, beras 1 karung dan lain sebagainya. 


Pada acara itu terlihat 10 ucapan karangan bunga yang berjejer di jalan, kegitan ini dihadiri Lurah Kepuh Suroto, Calon Wakil Walikota Cilegon Alawi Mahmud, dan Tokoh Masyarakat Lingkungan Warungkara.


Usai acara Ketua Pelaksana Pemilihan RT 005 Rosyid Haerudin mengungkapkan bahwa ada pembagian 56 doorprize, hal ini dilakukan panitia untuk menarik masyarakat datang ke TPS (Tempat Pemilihan Suara) memberikan hak suaranya dan menyaksikan perhitungan suara. 


"Alhamdulillah masyarakat tidak ada yang golput dari 168 DPT (Daftat Pemilih Tetap) hanya ada 19 orang tidak datang ke TPS karena ada masyarkat yang bekerja pulang sore sementara TPS ditutup jam 17.00 Wib dan ada juga yang bekerja diluar kota. Dari target 100% pemilih yang datang hanya 87%," kata Rosyid, Minggu, 11 Agustus 2024.



Persiapan acara ini hanya 15 hari kata dia, mulai dibentuknya struktur panitia, penjaringan calon RT 005, memberikan waktu kampanye 10 hari mulai dari 28 Juli sampai 7 Agustus, masa tenang 8-10 Agustus hari tenang dan 11 Agustus melakukan pemilihan. 


"Hari ini kita mensimulasikan masyarakat untuk menghadapi Pilkada Cilegon pada 27 November 2024, acara ini hasil dari swadaya masyarakat dan kas RT 005 tidak dipergunakan sama sekali," ucap Rosyid.


Sementara itu Fatuhulloh Ketua RT 005 terpilih mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang mempercayainya untuk mengemban amanah ini. 


"Saya siap menghadapi pengaduan dari masyarakat, adapun program kerja saya yaitu gotong royong membersihkan makam, jalan dan lain sebagainya," tukasnya.


Ditempat yang sama Alawi Mahmud Calon Wakil Waliokta Cilegon mengatakan sangat mengapresiasi acara pesta demokrasi pemilihan RT 005 ini karena sangat unik dan super meriah. 


"Saya sangat senang melihat semua 5 calon RT 005 duduk bersama saling tersenyum dan bercandagurau mulai dari proses pemilihan hingga perhitungan suara ini adalah kedewasaan berdemokrasi," tutupnya.


(Red*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama